TIDORE,Mediasemut – Dinas terkait yang membawahi pasar untuk terus melakukan update data harga barang terutama sembako untuk tidak melebihi harga tertinggi sepanjang ramadhan hinggah pelaksanaan jelang hari raya idul fitri bulan mendatang.
Demikian hal ini disampaikan Wali kota Tidore Capt H Ali Ibrahim MH kepada media ini saat ditemui. “Dinas dan tim TPID untuk menjaga inflasi daerah harus intens melakukan pemantauan harga barang di pasar setiap saat selama ramadhan ini,” kata Ali Ibrahim.
Harapannya dalam pelaksanaan pemantauan ini dapat memastikan stabilitas harga di pasar dan juga pastikan produk makanan yang dijual dalam kondisi aman dikonsumsi masyarakat Tidore,” ujar Ali Ibrahim.
Tak hanya itu, pasokan BBM juga diingatkan orang nomor satu di kota Tidore ini agar dapat terjamin kebutuhnya sampai idul fitri nanti,” imbau Ali Ibrahim. (mas)
Reporter : Mas
Editor : Vm/Ms
Discussion about this post