“Keberhasilan ini patut disyukuri oleh semua pihak, dengan harapan para alumni yang dikukuhkan dapat terus melanjutkan untuk menimba ilmu pengetahuan ke jenjang yang lebih tinggi lagi,” tutur Yakub.
BACA JUGA : Ruang Belajar SMP Negeri 3 Kota Ternate Sangat Memprihatinkan
Lebih lanjut, Yakub mengatakan, kita semua menyadari bahwa Pendidikan masih menjadi sebuah persoalan utama yang terus diperbarui oleh Pemerintah Kota Tidore Kepulauan dengan satu visi untuk Mewujudkan Masyarakat Sejahtera, Menuju Tidore Jang Foloi.
“Mengakhiri sambutan ini, kami memberikan apresiasi yang sangat tinggi kepada SMPIT Citra Ummat, satu satunya sekolah swasta yang sarana dan prasarananya masih sangat terbatas, namun mampu menembus sekolah model pengembangan mutu terbaru dengan predikat sekolah penggerak,”imbuh Yakub.
**) Ikuti berita terbaru Mediasemut.com di Google News klik link ini dan jangan lupa Follow
Reporter : Mas
Editor : Vm/Ms
Discussion about this post