“Untuk itu saya mengajak kepada seluruh pengurus yang baru saya dilantik untuk sama-sama bekerjasama dengan Pemerintah Kota Tidore Kepulauan untuk mensukseskan program pengentesan kemiskinan ekstrem dan stunting”. Tuturnya.
Pelantikan Pengurus Anak Cabang Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) Kota Tidore Kepulauan dilantik oleh Ketua Cabang NU Kota Tidore Kepulauan yang mana sesuai dengan Nomor: 02/SK/Sek./ PCMNU-KTK/VII/2023 Tentang Susunan Pengurus Pimpinan Anak Cabang Muslimat NU Kecamatan Tidore Utara, Tidore Selatan, Tidore Timur, Kecamatan Tidore yang mana dilantik Masni Ali sebagai Ketua PAC Muslimat NU Kecamatan Tidore Utara, Safitriana Ahmad sebagai Ketua PAC Muslimat NU Kecematan Tidore Selatan, Sitinur Hadji sebagai Ketua PAC Muslimat NU Kecamatan Tidore Timur dan Nurhayati Arifin sebagi Ketua PAC Muslimat NU Kecamatan Tidore.
Pelantikan Pengurus Anak Cabang Muslimat Nahdlatul Ulama turut dihadiri Ketua dan Ketua I TP-PKK yang juga merupakan penasehat Nahdlatul Ulama Cabang Kota Tidore Kepulauan, Ketua Wilayah NU Provinsi Maluku Utara, Ketua Cabang NU Kota Tidore Kepulauan, Staf Ahli Walikota Bidang Hukum, Politik, dan Pemerintahan, Para Pimpinan OPD, Para Camat di Pulau Tidore, dan Para Lurah maupun Kepala Desa Se-Kecamatan Tidore Utara.
**) Ikuti berita terbaru Mediasemut.com di Google News klik link ini dan jangan lupa Follow
Reporter : Mas Anto
Editor : Ms
Discussion about this post