TERNATE,Mediasemut.com – DPRD Kota Ternate usul kepada pemerintah agar meningkatkan honor PTT lingkup Pemkot pada 2024. Wali Kota Ternate, Tauhid Soleman, merespons baik usulan DPRD yang sesuai dengan kemampuan keuangan daerah.
Ketua Komisi II DPRD kota Ternate, Mubin A. Wahid menyebutkan, pemerintah bersama DPRD meminta kesepakatan ini agar supaya bagaimana peningkatan honor PTT yang selama 4 atau 5 tahun tidak pernah dinaikkan.
“PTT sejumlah itu dianggarkan tiap tahun antara Rp 37 – Rp 40 miliar hanya mengakomodir untuk setiap orang berijazah sarjana dihargai Rp 1,1 juta per bulan, sementara ber ijazah SMA Rp 900 ribu per bulan,” katanya, Rabu (18/10/2023).
Honor-honor seperti itu, lanjut politisi PPP itu, bagi DPRD dan pemerintah tidak manusiawi. “Kalau hal ini dibiarkan terus menerus berarti kita melakukan penzaliman terhadap warga negara atau masyarakat,” sambungnya menjelaskan.
Mereka punya hak untuk dilindungi, hidup dan mendapatkan pendapatan yang layak dalam bekerja. Kami anggap Ini sudah tidak manusiawi lagi karena PTT dihargai begitu kecil, tak sebanding UMK telah ditetapkan Rp 2 juta lebih,” paparnya.
DPRD mendorong agar tahun 2024 seluruh honor PTT (sarjana dan SMA) dinaikkan yang akan diploting, dianggarkan dan diproyeksikan di KUA-PPAS yang dibawakan ke APBD 2024 yang nanti dibahas bersama pemerintah dan DPRD.
Saat itu Wali Kota Ternate, M. Tauhid Soleman, telah merespons baik usulan DPRD Kota Ternate yang terkait dengan kenaikan gaji bagi PTT. “Kita bahas honor PTT nanti,” katanya, Tauhid, Kamis (10/8/ 2023).
Usulan kenaikan gaji atau honor bagi para Pegawai Tidak Tetap lingkup Pemerintah Kota Ternate akan menyesuaikan dengan kemampuan keuangan daerah menjadi sandaran bayar honor PTT.
“Iya, kita masih menunggu dari BKPSDM. Yang jelas ada kenaikan, tapi kenaikan itu kita menyesuaikan dengan kemampuan keuangan daerah, karena dana transfer pusat di 2024 ini turun,” kata Pj. Sekda Kota Ternate, Abdullah H. M. Saleh, Selasa (17/10/2023).
Kepala BPKAD Kota Ternate itu juga mengaku, dana transfer pusat mengalami penurunan senilai Rp 2,8 miliar ditambah beberapa item dana transfer yang juga ikut turun. “Yang naik ini cuman DAK dan DAU di Dinas Pendidikan, dan itu naik drastis,” sambungnya menjelaskan.
Memang ada kenaikan honor PTT yang menyesuaikan kemampuan keuangan daerah. Harapan DPRD ini menjadi perhatian pemerintah agar PTT yang selama ini diabaikan betul – betul menjadi perhatian. Dan, 2024 itu yang ditunggu PTT.
Reporter : Darwis U
Editor : Ms
Discussion about this post