TERNATE,MS — Proyek-proyek fisik yang dibiayai Dana Alokasi Khusus (DAK) tahun 2024 di Dinas PUPR, Dinas Pendidikan dan Dinas Kesehatan harusnya sudah masuk ke tahapan pelaksanaan fisik.
Hal itu disampaikan Anggota Komisi III DPRD Kota Ternate, Junaidi A. Bahrudin, di gedung parlemen Ternate, Jumat (12/7/2024). “Dalam perencanaan sudah harus selesai,” tuturnya.
Junaidi bilang, paket-paket tersebut sudah harus dilelang dan sudah ada pemenang karena ini sudah pertengahan tahun. Sehingga tidak berdampak pada penundaan atau tidak selesai program fisik di akhir tahun anggaran.
Bahkan dirinya menyarankan, progresnya harus dipercepat apalagi yang nilai proyek besar tersebut harus diprioritaskan apalagi menyangkut dengan infrastruktur dasar untuk pelayanan publik.
“Saya kira ini penting untuk menjadi perhatian pemerintah. Kalau seka rang sudah tender termasuk ter lambat. Sudah tender itu jembatan tapak atau selatan Pandara Kananga. Pelabuhan Hiri juga tender dinilai terlambat.
Politisi partai Demokrat ini mengatakan, harusnya sudah selesai. Kalau pun ada masalah harus segera diselesaikan pemerintah karena waktu kurang lebih enam bulan harus dimaksimalkan.
“Kalau DAK ada mekanisme kalau sampai Desember harus dikembalikan. Mudah mudahan bisa diselesaikan sebelum habis masa tahun anggaran,” harapnya.
Reporter : Darwis U
Editor. : Redaksi
Discussion about this post