TERNATE, MS– Satu Unit Rumah yang di tempati Fadlun Alweni berlokasi di Koloncucu, kelurahan Toboleu Rt 004 Kecamatan Ternate Utara, Kota Ternate, terbakar
Pantauan seputarmalut di lokasi, kebakaran terjadi sekitar pukul 20.07 WIT, dan dipadamkan oleh petugas pada pukul 21.32 WIT
Kapolsek Ternate Utara Iptu Wahyuddin saat dikonfirmasi seputarmalut Jumat, (11/10/2024) membenarkan peristiwa nahas tersebut
“Iyah benar, pada pukul 20.07 tadi telah terjadi kebakaran di salah satu rumah warga beralamat di Koloncucu, Kelurahan Toboleu Kecamatan Ternate Utara” Ujar Wahyuddin
Berdasarkan keterangan keluarga korban, kebakaran terjadi akibat kelalaian saat memasak
“Kejadian itu sekitar jam delapan, dimana Ibu Fadlun Alnewei ini berteriak minta tolong. Menurut keterangannya setelah saya tanya, itu berawal saat Ia memasak” ujar Bahri salah satu keluarga korban.
“Jadi mungkin karena kelalaian. Karena saat memasak, tiba-tiba Dia (korban) tak sengaja menjatuhkan kompor ke lantai. Disitu, korban langsung panik dan meninggalkan kompor lalu keluar meminta tolong. Dan mungkin kompor dalam keadaan menyala sehingga terjadi pergerakan api lebih cepat.” Tambahnya
Lebih lanjut, Bahri juga mengeluhkan mengenai penanganan Dinas Damkar Kota Ternate
Ia mengaku, petugas Damkar sering terlambat dalam melakukan penanganan. Untuk itu, Dia bilang, mestinya ada pembagian wilayah untuk jangkauan terdekat sehingga tidak hanya mengharapkan satu wilayah
“Harus ada pembagian wilayah untuk Dinas pemadam kebakaran, karena perjalanan dari kantor Damkar sampai ke bagian utara itu agak jauh, jadi harus ada pembagian wilayah untuk jangkauan terdekat sehingga tidak mengharapkan dari satu wilayah saja” Ungkapnya
Untuk diketahui, satu Unit rumah yang terbakar tersebut sebelumnya adalah sebuah bangunan kantor Komite Advokasi Daerah (DAK) milik Ir Gazali Abdul Mutalib yang kini telah ditempati oleh Fadlun Alnewi
Penulis : IKI
Editor : Redaksi
Discussion about this post