TERNATE, MS– Ir. Ridwan Ar, ST. MT, politisi muda Partai Amanat Nasional (PAN), Provinsi Maluku Utara (Malut), ini merupakan sosok anak muda yang tangguh, dan memiliki prinsip juang yang kuat dalam menjalani karirnya.
Putra kelahiran bumi Turatea, Kabupaten Jeneponto, Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) 1981 ini, pertama kali menginjakkan kakinya di bumi Al-Mulk, Kota Ternate, Maluku Utara, pada tahun 2006 dan memulai karirnya dari tukang ojek selama kurang lebih 4 bulan.
Bang Ridho sapaan akrab Ridwan Ar, kepada media ini mengisahkan perjalanan karirnya selama di Kota Ternate, sebelum menduduki posisi sebagai anggota DPRD Kota Ternate periode 2024-2029 dari fraksi PAN.
“Awal masuk Kota Ternate pada 18 tahun yang lalu tepatnya tahun 2006, saya memulai pekerjaan di Kota kecil ini sebagai tukang ojek, dimana keseharian saya adalah mengantar jemput penumpang, yang menggunakan jasa ojek yang saya miliki waktu itu.
Sebagai tukang ojek kata Bang Ridho, tentunya banyak kisah pilu yang saya dengar dan alami, baik itu dalam kehidupan pribadi saya maupun cerita-cerita masyarakat yang ada di sekeliling saya.
“Hal inilah yang memicu semangat juang saya untuk bangkit dan berjuang, guna memperbaiki nasib saya dan memperjuangkan nasib orang-orang disekitar saya, dalam hal ini masyarakat Kota Ternate khususnya,” pungkas Bang Ridho.
Dari semangat juang inilah pria lulusan Sarjana Teknik Sipil di Universitas Muslim Indonesia (UMI) Makassar tahun 2005 ini, masuk bekerja di salah satu toko bangunan milik, Apak, kurang lebih tiga minggu. Namun dirinya merasa pekerjaannya tidak sesuai dengan disiplin ilmu, yang dimilikinya lalu mengundurkan diri.
Pada saat mengundurkan diri sebagai karyawan toko, Bang Ridho, pun tanpa ragu membangun relasi dan kemudian mengikuti salah satu pejabat di Halmahera Selatan, yakni Iswan Hasyim pada tahun 2007 dan masuk bergabung sebagai karyawan di salah satu perusahaan daerah (Perusda) Halmahera Selatan.
Setelah saya merasa sudah mampu membiayai kehidupan saya, pada tahun itu juga balik ke Ternate dan menikahi seorang perempuan idaman, yang saat ini selalu siap setia menemani saya baik dalam suka maupun duka,” beber Bang Ridho.
Pasca menikahi perempuan idamannya tersebut tepat tahun 2007, Bang Ridho, pun memberanikan diri bergabung di perusahaan konsultan, pada bidang jasa konstruksi dari tahun 2007 sampai 2015. Dan puncak dari kerja keras yang dirintisnya tersebut, ia pun mulai membangun beberapa aset properti, seperti kos-kosan, wisma D’Boss, dan sebuah Caffe bernama D’Boss Caffe.
Sebagai perantau tentunya saya meyakini dalam bisnis, itu tidak melihat umur atau dari mana asal orang tersebut, tetapi yang dilihat itu kesungguhan, semangat, dan satu lagi yaitu tidak gengsi,” tegas Bang Ridho.
Pada prinsipnya lanjut, Bang Ridho, kesulitan mencari pekerjaan ini cukup dirinya yang merasakan, dan jangan lagi ada orang lain yang merasakan kesulitan, seperti yang dirasakan dirinya saat itu.
“Cukup saya yang merasakan perjuangan merintis karir dari nol dan penuh dengan duka jangan lagi orang lain, olehnya itu kedepannya saya bertekad membantu teman-teman, agar bisa bangkit tanpa keraguan dan mampu menciptakan lapangan pekerjaan untuk generasi berikut,” ungkapnya.
Bang Ridho, menginginkan kedepan anak muda atau generasi milenial tidak hanya bergantung pada dunia birokrasi dan atau pemerintahan saja, akan tetapi harus terlibat dengan dunia usaha kecil menengah atau UMKM.
Olehnya itu saat terpilih dan dilantik sebagai anggota DPRD Kota Ternate saat ini, Bang Ridho, pun bercita-cita untuk mendorong pemerintah Kota Ternate guna lebih serius membuka lapangan pekerjaan, demi masa depan generasi serta masyarakat khususnya masyarakat Kota Ternate.
“Untuk itu dirinya berjanji akan ikut terlibat penuh mengawal regulasi, sehingga kebijakan pemerintah dapat berpihak terhadap penciptaan lapangan kerja, yang seluas-luasnya terutama bagi anak muda saat ini,” tegas Bang Ridho.
Menurut bang Ridho, peluang dunia usaha bagi anak muda saat ini sudah ada, sisa bagaimana kita mampu mengembangkan SDM generasi muda di sini, bahwa ada kesempatan yang menjanjikan yang tidak kalah dari pekerjaan lainnya.
Penulis : IKI
Editor : Redaksi
Discussion about this post