TIDORE,MSc – Untuk menjaga naiknya harga bahan pokok di pasar, pemerintah kota Tidore kepulauan melalui bagian ekonomi mengambil langkah pengawasan guna menekan harga barang hingga tidak melewati harga tertinggi.
Kepada media ini, Kepala bagian ekonomi setda kota Tidore Nurlaila Yasin menyampaikan bawah pihaknya sesuai arahan wali kota dan wakil wali kota untuk terus memantau harga barang pokok di pasaran untuk tidak menaikan harga barang melebihi harga tertinggi,” kata Nurlaila.
Untuk menekan harga barang jelang idul fitri nanti, pihak pemerintah kota tidore akan melakukan operasi pasar secara rutin, saat ini diketahui pasokan masih tersedia memenuhi kebutuhan masyarakat, dari hasil kroscek lapangan harga barito yang mengalami kenaikan yaitu cabe rawit dan cabe merah, sedangkan bawang putih dan merah masih sesuai standar,” Jelas Nurlaila.
Tak hanya itu, strategi lainya bagian ekonomi akan makukan kordinasi dengan pihak terkait untuk melaksanakan pasar murah dengan terutama penjulan beras berkerjasama dengan bulog ternate,” Terang Nurlaila.
Pasokan bahan yang nantinya menjadi penjualan utama yang dibeli pemerintah ke pedagang yaitu berupa gula, telur dan sejenis lainya yang menjadi kebutuhan masyarakat di memen idul fitri akan disediakan agar terjangkau,” paparnya.
Reporter : Mas
Editor : Baim
Discussion about this post