HALSEL,MS — Sebanyak 194 Jemaah Haji asal Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel) tiba di Ternate pada Minggu, (19/5/2024)
Pantauan seputar malut di lokasi, CJH yang diberangkatkan dari pelabuhan Kupal ini tiba di pelabuhan Ahmad Yani pada pukul 17.54 WIT dengan menggunakan KM. Sumber Raya 05, didampingi oleh tim medis yang terdiri dari beberapa kategori pendampingan yaitu pendampingan obat, pendampingan orang, dan pendampingan alat.
Kedatangan Calon Jemaah Haji (CJH) Kabupaten Halmahera Selatan yang tergabung dalam Kloter 13 Provinsi Maluku Utara ini diantar menggunakan sejumlah Bus menuju asrama haji transit Ngade Ternate.
Tiba di asrama haji transit Ngade Ternate, calon Jamaah haji Halmahera Selatan ini diterima langsung oleh Kepala Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kanwil Kemenag Maluku Utara Syamsuddin Fatahuddin dan Karo Kesra Maluku Utara Hj. Rahma Hasan serta Petugas PPIHD di ruang saffa Marwa gedung Mina sekaligus diberikan arahan selama di Ashaj Transit Ternate.
Diketahui, ratusan CJH ini akan diberangkatkan ke Kota Makassar, Sulawesi Selatan pada 20 Mei 2024, namun sebelum diberangkatkan di Makassar, para jemaah diinapkan di Asrama Haji Suding.
Selanjutnya dari emberkasi Makassar, jemaah bertolak menuju Jeddah, Mekkah pada 22 Mei 2024.
Reporter : Iki
Editor. : Redaksi
Discussion about this post