TERNATE,Mediasemut.com – Kepolisian Sektor (Polsek) Ahmad Yani Kota Ternate, Maluku Utara, akan memperketat dalam pengawasan setiap kapal yang berlabuh di dermaga. Hal ini bertujuan mengawasi kiriman miras dari luar daerah.
Peredaran miras di Kota Ternate diduga disuplai dari luar melalui jalur laut. Untuk itu penguatan keamanan harus lebih ditingkatkan lagi sehingga tidak ada cela bagi pebisnis miras.
Kepala Kepolisan Sektor (Kapolsek) Pelabuhan Ahmad Yani, Kota Ternate Iptu Yogie Biantoro mengatakan, upaya antisipasi akan dilakukan pengecekan setiap kapal yang masuk di pelabuhan baik dari luar provinsi maupun wilayah Maluku Utara.
BACA JUGA : Polda Malut Sita Puluhan Miras Dalam Dua Pekan
Untuk memperkuat sisi keamanan di pelabuhan, dia katakan, adanya backup personil dari Polda dan Polres. Bahkan, di pelabuhan Manado, Sulawesi Utara, juga ada informan untuk mengintai kiriman miras menuju Ternate.
“Kalau ada pemuatan barang yang mencurigakan akan diinformasikan ke sini. Mau ada informasi atau tidak, kita tetap akan melakukan pemantauan karena miras ini atensi pimpinan Kapolda maupun Kapolres,” katanya kepada Seputar Malut, Sabtu (14/1/2023).
Selain itu, lanjut dia, dalam melakukan pengawasan juga melibatkan KSOP Kelas II Kota Ternate. Kemudian AKB kapal Pelni juga sering memberikan informasi jika ada barang yang mencurigakan di atas kapal.
“Kalau ditemukan miras, langsung kita dilakukan pemusnahan di tempat bersama orang kapal dan KSOP. Kalau pemiliknya kedapatan akan diproses sesuai hukum,” terangnya. (ham)
Reporter : Ham
Editor : aws
Discussion about this post