LABUHA,Mediasemut.com – Bupati Halmahera Selatan (Halsel) Usman Sidik nyatakan sikap kembali bertarung di Pilkada Halsel 2024 mendatang.
Hal ini ditegaskan bupati di hadapan ribuan ASN saat memimpin apel pagi di halaman kantor bupati, Senin (09/10).
“Saya perlu tegaskan masih maju bertarung pada Pilkada 2024 nanti,” terang Usman meyakinkan sikap politiknya disambut aplus ribuan ASN yang mengikuti apel.
Usman mengatakan, meski informasi beredar sudah ada faksi-faksi yang dibangun diluar sana, namun Ia tetap menyatakan sikap untuk bertarung di Pilkada nanti.
Sementara, isu yang menyebut dirinya tidak lagi maju di Pilkada 2024, Usman menegaskan kepada para ASN untuk tidak ikut campur bahkan tidak terlibat dalam politik praktis.
“Jadi ASN dan PTT harus jaga etika tidak boleh campur masalah politik, jadi harus berhati-hati dan tidak memfitnah sembarangan,” ujarnya.
BACA JUGA : Pejabat Eselon lll dan IV Bakal Dievaluasi
Politisi Nasional itu, lantas membeberkan capaian setelah diberikan amanah memimpin, di mana dirinya berjuang habis-habisan dalam mendorong peningkatan APBD Halsel.
“Buktinya pasca dilantik hingga memasuki tahun ketiga masa jabatan berhasil mendorong peningkatan APBD Halsel yang sebelumnya hanya Rp 1,4 triliun sekarang naik sebesar Rp 2,16 triliun sekian, itu tidak gampang,” bebernya.
Usman mengatakan, masa jabatan bupati berakhir Desember 2024 atau tahun depan, untuk itu para Kepala OPD dihimbau agar tetap fokus bekerja.
Ia bahkan mengatakan, dibandingkan 10 Kabupaten/kota di Maluku Utara, Pemkab Halsel anggarannya sampai sekarang cukup normal.
“Makanya, kita butuh kerja sama yang baik bukan hanya satu orang atau segelintir kelompok saja. Kita harus kerja kompak demi mendukung kemajuan daerah ini demi terwujudnya program dan visi-misi yang telah kami canangkan,” tandas Obama Malut.
**) Ikuti berita terbaru Mediasemut.com di Google News klik link ini dan jangan lupa Follow
Reporter : Sadam
Editor : Ms
Discussion about this post