LABUHA – Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Labuha Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel) Dr. Vita Sangaji dimutasi.
Bupati Halsel Usman Sidik resmi memutasi Direktur RSUD Labuha ke staf Dinas Pemberdayaan Perlindungan Perempuan Anak dan Keluarga Berencana (DP3A-KB) Halsel. Posisi Dr. Vita Sangaji digantikan Sekretaris Dinas Kesehatan Chairil Toloa.
Kabid Mutasi Badan Kepegawaian Pendidikan Penelitian Daerah (BKPPD) Halsel Ruslan membenarkan terkait mutasi tersebut. “Iya ibu Dir RS dimutasi jadi staf di Dinas KB, Pa sek Dinkes yang jabat Direktur,” ujar Ruslan.
Surat Pelaksana Tugas Harian (Plh) ditandangani Sekretaris Daerah Halsel Ir. Saiful Turut, MP dengan nomo 841 1/659/2022 tertanggal 25 Juli 2022.
Sementara Abdul Kadir ketika dikonfirmasi mengatakan sudah seperti biasa dalam birokrasi yang dinamakan penyegaran. “Iya so biasa dalam birokrasi pasti ada pergantian. Itu bagian dari penyegaran birokrasi,” tandasnya.
Sekedar diketahui mandan Direktur RSUD Labuha saat ini dipindah tugaskan pada DP3A-KB Halsel sebagai staf. Setelah menerima Surat Pelaksana Tugas Harian dari Sekda Halsel, Chairil Toloa langsung berkantor di RSUD Labuha. Chairil bilang, dirinya langsung berkantor di RSUD. “Iya tadi sudah masuk berkantor di RS,” singkatnya. (sh)
Discussion about this post