Sebelumnya kepala Dinas Perindagkop Halmahera Selatan, Soadri Inggratubun saat diwawancarai wartawan mengatakan bahwa Diskoperindag melalui bidang UKM-nya menyediakan produk Lokal khas Bacan, Halmahera Selatan dalam bentuk bahan jadi yang sudah siap saji.
“Kita Perindag menyediakan produk Lokal yang sudah siap saji seperti Minuman goraka maupun minuman buah pala. Karena dinas pertanian menyediakan komoditas unggulan Halmahera Selatan yang masih dalam bentuk baku atau mentah kata Soadri Rabu, (19/7/2023) kemarin.
Seperti sebelumnya yang diberitakan media ini bahwa terdapat beberapa komoditas unggulan Halmahera Selatan yang juga akan dipromosikan. Salah satunya, Komoditas Unggulan Pertanian Halmahera Selatan yakni Kopi Liberika US (Usman Sidik) yang ditampilkan pada Apkasi Otonomi Expo 2023 tersebut.
Hal itu disampaikan Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Halsel, Agus Heriawan, saat dikonfirmasi wartawan.
Discussion about this post