HALSEL,Mediasemut.com – Bupati Halmahera Selatan, Hasan Ali Bassam kasuba memberikan bantuan modal usaha kepada 14 orang pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dan Industri Kecil Menengah (IKM).
Penyerahan bantuan itu dilakukan secara simbolis oleh Bupati Hasan Ali Bassam Kasuba dan disaksikan
Staf Ahli Bidang Pemerintahan Saiful Turuy, Kepala Dinas Perindagkop Suryani Rajilun, Camat Bacan Selatan, Hasan Karim dan Kepala Desa Mandaong Samad
di Gedung UMKM Milenial, Desa Tembal Kecamatan Bacan Selatan, pada Minggu (31/12/2023)
Selain itu, Bupati juga memberikan Sertifikat lebel halal kepada 65 pelaku UMKM.
Dalam sambutannya, Bupati Halsel Hasan Ali Bassam Kasuba menyampaikan rasa terima kasih serta mengapresiasi pelaku UMKM dan IKM yang telah banyak mendorong perkembangan pertumbuhan ekonomi khususnya ekonomi kreatif.
Menurut Bupati, pengembangan usaha ini sangat efektif dan berperan aktif dalam pertumbuhan dan pengembangan Ekonomi. bahkan memaksimalkan
lapangan pekerjaan yang ada di Kabupaten Halmahera Selatan.
“Mudah-mudahan kegiatan kita hari ini benar-benar bermanfaat untuk
perkembangan UMKM dan IKM, dan semoga ke depan bisa lebih baik sehingga pertumbuhan ekonomi kita di Daerah Halmahera Selatan lebih baik,”Jelas Bupati.
Sementara untuk penyerahan hibah dan sertifikat halal kata Bupati, merupakan suatu program yang dikelompokkan oleh Pemerintah Daerah dalam rangka memberikan stimulus atau semacam perangsang kepada pelaku-pelaku ekonomi menengah kecil untuk mendorong agar perkembangannya bisa menjadi lebih baik.
“peran pelaku-pelaku usaha atau industri kecil menengah sangat berperan penting dalam perputaran ekonomi Daerah,”Ucap bupati.
Bupati bilang, ambil sample perekonomian Amerika Selatan. disana Pemerintah Daerah memiliki konsen dan keinginan besar dengan jumlah UMKM sekitar yang mencapai 2900 pelaku usaha untuk bisa sustainable atau bisa berjalan secara terus-menerus.
Olehnya itu, Bupati berharap para pelaku usaha atau badan usaha yang ada di Kabupaten Halsel khususnya di UMKM Milenial bisa bertahan panjang dan memberikan dampak positif terhadap perkembangan ekonomi Daerah.
“Mudah-mudahan usaha-usaha atau badan usaha yang ada di sini bisa bertahan panjang dan memberikan dampak positif untuk daerah,”Pungkas Bupati.(*)
Discussion about this post